Minggu, 10 April 2016



RSUD Ibnu Soetowo Baturaja, Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan (Sumsel), menerapkan aturan bagi pasien rawat inap akan diberikan gelang sebagai tanda setiap penyakit guna diberikan penangan medis secara maksimal.

"Penerapan aturan menggunakan gelang khusus untuk pasien rawat inap sudah diberlakukan belum lama ini," kata Pelaksana Tugas Direktur RSUD Ibnu Sutowo, Ogan Komering Ulu (OKU), dr Rynna melalui Kabag TU, Yuslim di Baturaja, Minggu.

Ia mengatakan, lima buah gelang yang disiapkan pihak rumah sakit tersebut, bertujuan memberikan penanganan medis sesuai kebutuhan pasien dan sebagai tanda untuk mempermudah para perawat dalam memberikan pelayanan berobat.

Gelang yang telah disipkan itu, kata dia, diberikan kepada pasien sebelum masuk ke ruang inap berbeda warna dan fungsi sekaligus sebagai tanda agar petugas medis yang merawat dapat mengetahui kebutuhan penanganan medisnya.

"Untuk pasien laki-laki gelang warna biru dan perempuan merah muda," jelasnya.

Selanjutnya, gelang merah untuk pasien memiliki alergi, warna kuning bagi yang beresiko jatuh atau kondisi badannya lemah dan gelang ungu sebagai tanda tidak diperbolehkan penggunaan RJP," ungkapnya.

"Dengan begini, petugas akan tahu apa yang harus dilakukan untuk penanganan terhadap pasien," ujarnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Like Fan Page Kami

Total View

Headline

Popular Posts

Blog Archive